Apa Itu odoo? Mengenal Aplikasi Odoo ERP- Ngomongin soal bisnis online pastinya kamu membutuhkan bantuan aplikasi bisnis yang dapat membantu mengelola bisnis yang kamu jalankan, membahas soal aplikasi bisnis dikesempatan kali ini saya ingin mengenalkan aplikasi bisnis online yang bernama Odoo ERP.

Apa Itu odoo?

Odoo adalah sebuah platform open source yang memiliki sekumpulan perangkat lunak (software) manajemen bisnis, yang meliputi CRM, e-commerce, penagihan, akuntansi, manufaktur, gudang, manajemen proyek, dan manajemen stok.

Untuk versi community adalah sebuah perangkat lunak bebas, yang dilisensikan di bawah GNU LGPLv3. Sedangkan untuk versi Enterprise memiliki layanan dan fitur tambahan proprietary. Kode sumber untuk bingkai kerja dan modul ERP inti dikurasi oleh Odoo S.A asal Belgia. Odoo tersedia untuk on-premise maupun SaaS siap pakai.

Setelah kalian sudah mengenal apa itu odoo erp, sekarang kita akan membahas kelebihan dan kekurangan software odoo.

Kelebihan Dan Kekurangan Odoo

Nah sedangkan untuk kelebihan dan kekurangan software odoo erp kamu bisa melihatnya dibawah ini

Baca Juga: 6 Ide Bisnis Online Untuk Mahasiswa Tanpa Modal

Kelebihan Odoo

  • Integrasi Tidak Rumit
  • Dapat Kamu Akses Di Berbagai Macam Device (Perangkat)
  • Dapat Digunakan Dengan Mudah ( Komprehensif)
  • Memiliki Banyak Modul Dan Berbagai Macam Jenis Fitur
  • Memakai Teknologi Terupdate & Terbaru
  • Odoo Menawarkan TCO (Tocal Cost Ownership) Yang Relatif Rendah
  • Gampang Disesuaikan
  • Dapat Digunakan Secara Gratis (Trial)

Kekurangan Odoo

  • Optimasi SEO Tags Yang Rumit
  • Membutuhkan Resource Yang Besar

Perusahaan Apa Saja Yang Menggunakan Aplikasi Odoo Erp

Sedangkan untuk perusahaan yang mengunakan aplikasi odoo erp di indonesia sudah banyak terutama website bisnis online dan offline.

Berapa Harga Odoo ERP

Perlu kamu ketahui walaupun odoo erp dapat digunakan secara gratis, ada dua jenis versi tipe odoo erp yang perlu kamui ketahui, pertama Odoo Versi Community ini merupakan odo versi gratis atau odo trial selama 7 hari gratis.

Sedangkan untuk versi berbayar, Odoo Enterprise merupakan odoo versi berbayar yang memiliki manfaat dan keuntungan yang cukup lengkap dan memiliki lebih banyak modul dan fitur yang sudah disediakan, serta lisensi update versi terbaru odoo erp.

Lalu Berapa Harga Odoo Enterprise?

Harga Edoo Enterprise

Untuk harga odoo enterprise sangat beragam dan harga berbagai macam modul atau fitur odoo memiliki harga kisaran 9-32$ Perbulannya, untuk informasi harga odoo erp kamu bisa melihatnya di situs resminya langsung.

Baca Juga: 5 Strategi Bisnis Untuk Mempromosikan Produk Secara Online Di Internet

Cara Daftar Odoo

Bagi kamu yang ingin membeli dan menggunakan aplikasi odoo erp untuk membantu bisnis yang sedang kamu kelola kamu harus daftar akun odoo erp terlebih dahulu, kalau kamu belum tahu cara daftar odoo kamu bisa melihat panduannya dari kami dibawah ini.

Datar Odoo Erp

1. Pertama kamu buka browser kamu, kamu bebas mau memakai browser apapun google chrome atau opera, kemudian masuk ke form sign up odoo. Di menu sign up kamu masukan alamat email, nama dan password akun odoo kalau sudah kelik sign up.

Buat Database

2. Setelah kita sudah berhasil membuat akun odoo, selanjutnya buat database pertama kamu dengan mengklik Create.

Pilih Modul

3. Selanjutnya Kamu pilih modul odoo, contoh saya memilih website kalau sudah kelik continue.

Baca Juga: Memanfaatkan Website untuk Menjalankan Bisnis

Isi Form Data Untuk Memulai Menggunakan Odoo

4. Di menu form odoo get started, kamu isi data yang diminta kemudian kalau sudah kamu isi kelik start now dan kamu sudah berhasil menggunakan trial odoo. Langkah selanjutnya kamu tinggal mengikuti step by step konfigurasi odoo.

“Pertanyaan Yang Sering Diajukan”

Bagaimana Cara Melakukan Pembayaran Odoo Enterprise?

Bagi kamu yang ingin membeli odoo versi enterprise dan bingung apa saja metode pembayaran odoo, kamu tenang saja kamu dapat menggunakan berbagai macam metode pembayaran seperti paypal, visa, credit cards, discover, unionpay, untuk pengguna indonesia kamu bisa menggunakan jenius, dan credit card bank jago. Kalau kamu sudah mempunyai atm bank jago, kamu bisa membuat kartu debit bank jago digital dan menggunakan kartu debit bank jago digital sewaktu membayar di situs odoo.

Akhir Kata

Nah itu saja artikel kami tentang seputar odoo erp, semoga dengan adanya artikel ini kami dapat menambah wawasan kamu ya sobat kompirasi.