Hai pengguna hp xiaomi, kamu sedang mencari cara memblokir pengguna hotspot di hp xiaomi? Kalau ia yuk ikuti pembahasan kami kali ini. Berbicara soal hotspot mungkin kalian pernah mengalami kejadian seperti saya.

Sewaktu mengaktifkan hotspot ada pengguna yang tiba-tiba masuk ke wifi hotspot milik kita, padahal password hotspot milik kita tidak ada yang tahu, dan pastinya kamu akan berpikir… lah kok ada perangkat lainya yang masuk, padahal password hotspot kamu hanya teman kamu saja yang tahu, dan setelah kamu cek.. nama perangkat yang masuk ke jaringan hotspot kamu bukan merk hp teman.

Kalau sudah begini, kamu bisa mengatasinya dengan dua cara yang pertama kamu bisa ganti kata sandi hotspot mu, kemudian kalau pelaku masih bisa masuk, berarti dia menggunakan teknik hacking untuk masuk ke jaringan hotspot mu, nah kalau masalahnya seperti ini, kamu tenang saja, kamu bisa blokir nama perangkat, dan pengguna hotspot tersebut dengan mudah berikut caranya.

Cara Memblokir Pengguna Hotspot Di HP Xiaomi

Berikut langkah-langkah cara memblokir pengguna hotspot di hp xiaomi, disini saya memakai hp xiaomi redmi note 8.

1. Buka Menu Setelan Di HP Xiaomi

Langkah pertama, agar kita dapat memblokir pengguna hotspot kamu bisa masuk ke menu setelan pada hp xiaomi.

Artikel Lainnya: Cara Mengganti Nama Hotspot Di HP Xiaomi

2. Masuk Ke Hotspot Portabel

Kalau kamu sudah berada di menu setelan, kamu masuk ke menu fitur hotspot portabel.

3. Kelola Perangkat Terhubung

Kemudian sewaktu di menu hotspot portabel, kamu cari kelola perangkat lalu kelik perangkat terhubung, di bagian ini kamu bisa melihat perangkat yang terhubung ke hotspot kamu.

Artikel Lainnya: Cara Membatasi Pemakaian Data Hotspot Di HP Xiaomi

4. Ketuk Nama Perangkat Yang Ingin Diblokir

Nantinya kamu akan melihat beberapa nama perangkat yang terhubung ke jaringan hotspot kamu, disini agar kita dapat memblokir perangkat yang masuk ke jaringan hotspot kita, kamu tinggal ketuk saja nama perangkat yang ingin kamu blokir.

5. Putuskan Hubungan Dan Tambahkan Perangkat ke Daftar Blokir

Kalau kamu menemukan notifikasi tampilan “Putuskan hubungan? Aksi ini akan memutuskan hubungan “Nama perangkat” dari perangkat ini dn menambahkannya ke daftar blokir, di sini kamu klik saja ok.

6. Berhasil Blokir Pengguna Hotspot

Terakhir, kamu sudah berhasil memblokir pengguna hotspot, dan nantinya pengguna tersebut tidak akan dapat menggunakan hotspot pribadi milik kamu.

Artikel Lainnya: Cara Melihat Password Hotspot Di HP Xiaomi

Nah segitu saja artikel seputar cara memblokir pengguna hotspot di hp xiaomi, semoga artikel kami ini dapat menambah ilmu pengetahuan kamu, sekian dan terimakasih…