Mengecilkan ukuran file pdf menjadi hal yang sulit jika kamu tidak ahli dengan software tertentu di PC/Laptop. Apalagi jika kamu tidak memiliki PC/Laptop, mengecilkan ukuran file pdf tentu akan sangat merepotkan. Apalagi jika kamu terburu-buru karena deadline pengumpulan berkas di kantor ataupun untuk kebutuhan kuliah lainnya.

Sekarang kamu tidak perlu cemas lagi, karena disini kami akan memberikan cara cepat untuk mengecilkan ukuran file PDF dibawah 1 MB tanpa aplikasi apapun melalui android kamu. Dan kamu bisa mengecilkan ukuran file pdf tanpa mengurangi kualitas file pdf sama sekali lho! Nggak perlu berlama-lama lagi, kita langsung menuju ke tutorial lebih lengkapnya yaaa…!

Cara Cepat Mengecilkan Ukuran File PDF Gratis Tanpa Aplikasi di HP Android

1. Siapkan file PDF yang hendak dikecilkan ukurannya

Karena kita menggunakan situs untuk mengecilkan ukuran pdf, maka kamu harus menyiapkan file pdf mu terlebih dahulu. Menyiapkan file pdf yang saya maksud disini adalah letak folder dari file pdf yang hendak kamu kecilkan agar mudah ditemukan saat hendak di upload ke situs yang dapat mengecilkan ukuran file pdf.

2. Kunjungi salah satu situs untuk mengecilkan ukuran file PDF

Karena judulnya cara mengecilkan ukuran file pdf, maka disini saya hanya memberikan contoh cara mengecilkan file pdf dari 1 situs saja agar teman-teman tidak kebingungan. Sebenarnya ada banyak sekali situs untuk mengecilkan file pdf gratis, namun saya hanya akan memberikan 1 situs yang paling sering saya gunakan saja.

Saya biasa menggunakan situs ilovepdf di android karena situsnya tidak lambat dan tidak banyak iklan yang membuat kita terganggu. Dan situsnya juga cukup mudah dimengerti oleh para pemula atau bahkan orang yang gaptek (gagap teknologi) sekalipun saya yakin akan mudah dalam mengakses situs ini.

mengecilkan ukuran file pdf gratis anti ribet

3. Pilih file PDF dari folder penyimpanan HP kamu

Setelah kamu mengunjungi situs yang sudah saya tautkan link pada langkah kedua, maka kamu akan melihat tampilan seperti ini.

Kamu bisa mengklik tombol “Pilih File PDF” dan kemudian memilih “File” pada pilihan yang muncul seperti ini.

mengecilkan file pdf mudah dan cepat

Kemudian pada tanda garis tiga di sebelah kiri atas, kamu pilih lagi “File Manager”. Hal ini dilakukan agar kamu bisa mengupload file pdf kamu dari folder penyimpanan yang telah kamu buat sebelumnya.

mengecilkan file pdf gratis

Sebagai contoh, saya memilih file pdf dengan ukuran di atas 1 MB yang tampak seperti ini. Ukuran file yang saya gunakan tepatnya 1.52 MB dan saya akan mengecilkannya hingga dibawah 1 MB

memilih file pdf yang akan dikecilkan

Klik “OK” jika kamu sudah memilih file pdf yang hendak kamu kecilkan ukurannya.

4. Lakukan sedikit settingan tambahan

Pilihan ini optional tergantung dari seberapa besar berkas yang ingin kamu kecilkan ukurannya. Nahh… Kalau ukuran file pdf kamu diatas 2 MB kamu boleh menggunakan settingan tambahan dengan mengklik tanda perkakas yang saya tandai pada gambar dibawah ini. Namun jika file kamu tidak besar-besar amat, kamu bisa langsung mengklik “Kompres PDF” yaa!

tutorial mengecilkan pdf

5. Tunggu dan unduh file yang sudah dikompres

Setelah kamu mengklik “Kompres PDF” pada langkah 4, maka kamu hanya perlu menunggu situs tersebut untuk mengecilkan ukuran file pdf kamu. Tunggu prosesnya hingga benar-benar 100%, kemudian kamu klik tombol “Unduh PDF dikompres” dan file pdf yang sudah dikecilkan akan otomatis terunduh di hp android kamu.

Nah, disini kamu bisa melihat kalau file saya sudah mengecil dari ukuran 1 MB menjadi dibawah 1 MB dan bahkan ukurannya menjadi 200 an KB saja! Dan saya tidak membutuhkan aplikasi apapun untuk mengecilkan ukuran file pdf ini, cukup menggunakan 1 situs saja. Pastinya tutorial ini dijamin anti ribet untuk digunakan melalui hp teman-teman.

mengecilkan file pdf

Bagaimana? Cara mengecilkan ukuran file pdf sangat mudah bukan? Kini kamu tidak perlu panik dan kerepotan lagi jika hendak mengecilkan ukuran file pdf di hp kamu. Semoga kalian bisa mempraktekkan dengan mudah dan juga bisa bermanfaat untuk teman-teman pembaca ya..! Apa kalian merasa terbantu dengan tutorial ini? Jika iya, jangan lupa untuk mengunjungi halaman Kompirasi untuk tutorial up to date lainnya yang dijamin akan sangat bermanfaat untuk teman-teman semuanya yaa!