Facebook menjadi sosial media terbesar di dunia. dan menjadi sosial media yang banyak di pakai di seluruh kalangan masyarakat di indonesia, kebanyakan dari setiap pengguna facebook tidak tahu cara mengembalikan akun facebook yang diretas atau di hack.

Bagaimana cara hacker masuk ke facebook kita ?tentunya dengan menggunakan teknik phising, mereka membuat situs palsu dan memancing kamu untuk login ke halaman tersebut dan akhirnya kamu terkena phising.

Bagaimana Cara Mengembalikan Akun Facebook Yang Di Hack ?

Kalau saya pribadi dengan 2 cara ampuh yang pertama mengembalikan akun facebook menggunakan gmail, dan yang kedua melalui nomer hp. bagaimana cara kerjanya ? yaitu dengan memanfatkan fitur lupa kata sandi di facebook.

Mau tau cara-caranya ? simak bagaimana cara saya mengembalikan akun facebook yang di hack,lupa kata sandi atau akun facebook yang terkena phising.

  • Menggunakan Akun Gmail

Sebelum memulai trik pertama sebaiknya kalian membuka situs facebook yang beralamat https://id-id.facebook.com/ dan kemudian isikan alamat email atau juga nama pengguna facebook kalian seperti gambar di bawah ini.

Menggunakan Fitur Lupa Kata Sandi Di Facebook

Menggunakan Fitur Lupa Kata Sandi Di Facebook

nah setelah itu klik lupa kata sandi di tahap selanjutnya nantinya kamu akan menemukan informasi tentang email dan nomer hp kamu. yang pernah kamu daftarkan pertama kali, perlu di ingat email harus aktif dan juga nomer hp kamu tentunya harus aktif juga agar bisa mengembalikan akun facebook yang di hack oleh hacker.

Reset Kata Sandi Facebook

Reset Kata Sandi Facebook

di tahap pertama saya menggunakan alamat email untuk mereset password saya dan pilih lanjutkan

Kode Keamanan Facebook

Kode Keamanan Facebook

Nah di step ini saya melakukan pengiriman kode oleh pihak facebook ke gmail pribadi saya setelah itu buka gmail kamu dan cek apakah ada pesan dari pihak facebook terkait tentang kode reset password.

Nah disini saya sudah berhasil mendapatkan kode permintaan untuk mengatur ulang kata sandi facebook saya. Kemudian kamu copy dan pastekan ke facebook.

Kode keamanan reset kata sandi facebook

Kode keamanan reset kata sandi facebook

nah di tahap ini kalian kelik lanjutkan agar ke tahap memasukan kata sandi baru untuk facebook kalian

Masukan Kata Sandi Baru Facebook Kamu

Masukan Kata Sandi Baru Facebook Kamu

Setelah itu kamu diminta untuk memasukan kata sandi baru untuk akun facebook kamu. Di tahap ini kamu harus memasukan kata sandi yang baru tidak boleh kata sandi yang sama seperti dahulu.

Dan kemudian kelik lanjutkan

Nah di tahap terakhir kamu pilih menu tetap masuk dan kelik lanjutkan, Dan kamu berhasil mengembalikan akun facebook yang di hack oleh hacker.

Penutup

Untuk mengembalikan akun facebook menggunakan nomer hp atau ponsel sama seperti cara mengembalikan akun facebook dengan gmail, namun perlu di ingat kamu jangan lupa password gmail kamu, dan jangan sampai kehilangan nomer hp yang terdaftar di akun facebook kamu.

Karena Gmail dan nomer hp sangat penting dalam melakukan reset balik kata sandi facebook kamu apabila akun fb kamu di hack oleh hacker yang tidak bertangung jawab.