Kamu belum tahu cara merekam layar hp xiaomi? kalau kamu belum tahu cara rekam layar di hp xiaomi yuk ikuti tutorialnya dari kami. Rekam layar biasanya digunakan apabila ada sesuatu yang penting saja.

Seperti melakukan aktifitas sewaktu bermain main game online, membuat tutorial, dan mengabadikan beberapa moment-moment penting lainnya. Saat ini merekam layar hp sudah sangat mudah dilakukan terutama pada merk hp xiomi, ini dikarenakan di hp xiaomi sudah disediakan beberapa aplikasi rekam layar bawaan, jadinya dengan adanya aplikasi ini kita dapat merekam layar hp dengan mudah tanpa harus menggunakan aplikasi tambahan lainnya.

Nah untuk dapat merekam layar di hp xiaomi, kita harus mengaktifkan terlebih dahulu fitur aplikasi perekam layar, bagi kamu yang belum tahu caranya kamu bisa mengikuti panduannya dari artikel kami dibawah ini.

Cara Merekam Layar HP Xiaomi Redmi Note 8 Tanpa Aplikasi Tambahan

1. Pertama sobat kompirasi buka hp xiaomi milik kalian, bebas mau menggunakan hp xioami merk apapun, mau itu redmi note 3, note 10, note 5a, 4a, 5a dan jenis merk hp xiaomi lainnya, karena pada umumnya semua fitur nya sama saja, makanya kamu dapat merekam layar di merk hp xiaomi apapun.

Artikel Lainnya: Cara Menghilangkan Watermark Kamera Di HP Xiaomi

2. Setelah kita sudah membuka hp xiaomi, selanjutnya kamu cari menu alat di hp xiaomi kamu. Biasanya letak aplikasi rekam layar di merk hp xiaomi terletak pada menu Alat.

3. Kemudian setelah kamu sudah berada di menu alat, nanti kamu akan melihat aplikasi rekam layar, nah karena disini kita ingin merekam layar hp xiaomi kamu tinggal ketuk saja aplikasi Rekam Layar.

Artikel Lainnya: 3 Cara Cek Spesifikasi HP Xiaomi

4. Setelah aplikasi rekam layar sudah berada di menu tampilan hp xiaomi, selanjutnya kita bisa memulai merekam layar hp dengan mengetuk tombol merah pada aplikasi rekam layar.

5. Terakhir, aplikasi rekam layar sudah berhasil di aktifkan, dan nantinya akan ada angka di bagian aplikasi rekam layar, yang artinya aplikasi tersebut akan merekam layar hp xiaomi kamu, untuk mematikan aktifitas rekam layar kamu bisa menekan tombol merah kembali.

Artikel Lainnya: Cara Mematikan Mode Jangan Ganggu Di Xiaomi

Nah sekarang kamu sudah berhasil merekam layar di hp xiaomi kamu, dan dengan adanya fitur aplikasi perekam layar bawaan dari hp xiaomi ini, kamu tidak perlu lagi mendownload aplikai perekam layar hp lainnya, aplikasi ini tidak hanya merekam layar saja tetapi kamu juga bisa merekam layar bersama suaranya sekalian, misal kamu merekam layar sambil main game, nantinya video yang dihasilkan akan memiliki suara dari aktifitas kamu, nah itu saja yang bisa saya berikan kepada kamu, sekian dan terimakasih semoga artikel ini dapat bermanfaat.