Aplikasi Baca meter android, merupakan aplikasi yang akan berguna untuk mempermudah petugas PLN dalam mencatat meteran listrik. Cara ini efektif digunakan karena mampu mengirim data kilometer pelanggan secara langsung ke PLN pusat. 

Salah satu upaya PLN dalam memberikan pelayanan terbaik ini dengan menghadirkan aplikasi khusus untuk petugas di lapangan. Aplikasi ini hanya diperuntukkan untuk diakses secara khusu oleh petugas PLN, sehingga tidak dapat digunakan oleh umum kecuali memiliki akun khusus petugas. 

Aplikasi berbasis android dan Web yang dibuat untuk memperhatikan daerah-daerah terpencil, terutama bagi pelanggan yang hingga saat ini masih menggunakan kilometer konvensional atau pasca bayar di daerahnya.

Baca juga: aplikasi telegram

Sebelum adanya aplikasi baca meter android petugas sering kesulitan karena adanya alur birokrasi yang rumit, apalagi petugas harus menyempatkan waktu untuk datang ke kantor PLN terdekat. Setelah itu menyetorkan data meteran listrik pelanggan tersebut dan barulah dari PLN lokal dikirim ke pusat untuk direkap. 

Selain itu, ada banyak keuntungan lain dari aplikasi ini yang bisa Anda dapatkan.

Keuntungan Menggunakan Aplikasi Baca Meter

Aplikasi Baca meter android

Penciptaan aplikasi baca meter PLN  ini bertujuan dalam memudahkan kerja dari petugas lapangan dalam mencatat meteran pelanggan secara digital, kemudian secara otomatis mengirimkan kepada PLN pusat. Selain data cepat diolah, keamanan dari data pelanggan pun akan terjamin dan pekerjaan petugas pun menjadi cepat selesai tanpa perlu ribet.  

Nantinya data yang masuk secara otomatis itu ke dalam aplikasi akan lebih akurat karena adanya bukti foto meteran listrik pelanggan yang disertai dengan tag GPS petugas berwenang. Setelahnya pun jika akan mengecek dan mengubah rekap data petugas hanya perlu klik fitur di aplikasi.

Sebagai aplikasi baca meter android yang terhubung langsung dengan database pusat, aplikasi PLN ini memiliki banyak fitur yang menunjang pekerjaan petugas dan membuat data meteran akurat. 

Diantaranya adalah ada fitur data RBM setiap pelanggan, data penggunaan listrik yang abnormal, hasil rekap KWH pelanggan, informasi tagihan listrik, dan pastinya Anda bisa mengirimkan tagihan melalui pesan.

Aplikasi baca meter ini menjadi  salah satu solusi agar Anda bisa memperkirakan pemakaian listrik di setiap bulannya, sehingga dapat mengontrol sendiri berapa besar pemakaiannya.  Layanan pencatatan meteran listrik secara mandiri ini cukup mudah karena didukung oleh swacam (Swadaya Catat Angka Meter).

Hanya dengan membuka aplikasi baca meter android PLN mobile dan memilih menu catat meter kemudian memotret angka stand meter yang ada di kWh maka Anda bisa langsung mengetahui estimasi biaya tagihan. Biaya tagihan rekening listrik ini akan muncul setiap awal bulan pada bulan berikutnya. 

Layanan baca meter mandiri ini mengikuti tarif blok yaitu tarif yang dibuat pada batasan pemakaian tertentu dan mengikuti perhitungan yang didasarkan oleh PLN pada 40 jam nyala. Pencatatan meteran listrik mandiri dapat dilakukan oleh Anda yang sudah download aplikasi ini di setiap tanggal 24 hingga 27 per bulan.

Lalu bagaimana sih cara mengunduh aplikasi baca meter ini di ponsel Anda, mari simak ulasan tentang cara menggunakan aplikasi tersebut.

Cara Mengunduh Aplikasi Catat Meter

Seperti yang sudah dijelaskan bahwa aplikasi baca meter android ini tidak dibuat untuk umum, sehingga Anda jika ingin mengakses aplikasi ini harus membuat akun khusus petugas di situs resmi PLN mobile. Baru setelahnya petugas tersebut bisa mengunduh aplikasi ini dan menikmati berbagai fitur didalamnya.

  1. Buka situs resmi ACMT PLN di web https://portalapp.iconpln.co.id/acmt/.
  2. Kemudian masukkan username dan password akun Anda.
  3. Setelah itu baru klik untuk Login
  4. Aplikasi baca meter ini akan langsung terunduh di ponsel Anda.

Nah, kalau cara diatas adalah cara untuk mengunduh nya, kemudian untuk bisa menggunakannya Anda harus menginstall aplikasi ini terlebih dahulu. Jika belum tahu bagiamana caranya simak langkah-langkah berikut ini.  

Cara Install Aplikasi Catat Meter PLN

Aplikasi catat meter ini bisa Anda temukan dengan mudah di google playstore karena tidak diperuntukkan bagi umum. Sehingga jika Anda ingin memasang aplikasi ini harus memakai cara manual seperti berikut:

  1. Pertama buka pengaturan kemudian pilih kemanan dan klik sumber tidak dikenal.
  2. Kemudian jika muncul notifikasi di layar android Anda klik OK.
  3. Lalu cari file apk catat meter PLN yang sudah di unduh tadi. 
  4. Selanjutnya buka aplikasi dan pasang di perangkat android Anda.
  5. Berikutnya tunggu hingga proses pemasangan selesai maka Anda sudah bisa memakai aplikasi ini dengan mudah melalui hp android

Setelah berhasil menginstall aplikasi baca meter android di atas, maka selanjutnya Anda juga harus tahu tentang beberapa fitur unggulan yang dimiiki aplikasi catat meter  terpusat ini. Karena aplikasi ini mempunyai keunggulan fitur yang tidak dimiliki oleh aplikasi lain.

Keunggulan Aplikasi Catatan Meter PLN

Sebagai aplikasi yang terhubung langsung dengan database pusat, baca meter ini mempunyai banyak fitur unggulan yang mempermudah pekerjaan petugas ketika membuat pengukuran yang akurat. untuk tau apa saja berikut ulasannya.

  1. Memiliki data master tentang kedudukan pelanggan.
  2. Memiliki data pembaca besaran meter pengguna nya.
  3. Memiliki data RBM bagi setiap pelanggan nya.
  4. Memiliki data klaim atau koneksi yang diajukan oleh pelanggan.
  5. Memiliki data urutan langkah koreksi RBM.
  6. Memiliki data penggunaan listrik yang tidak biasa alias abnormal.
  7. Memiliki hasil rekapitulasi KWH dari setiap pelanggan.
  8. Memiliki hasil rekapitulasi dari kode pesan yang dipakai pelanggan.
  9. Memiliki hasil pengontrolan baca meter yang bisa dicatat petugas.
  10. Memiliki informasi biaya pelanggan setiap bulan dengan tunggakan nya.
  11. Bisa menampilkan saldo yang Anda miliki dengan mudah
  12. Memiliki rekapitulasi tentang data stand.
  13. Bisa mengirimkan tagihan menggunakan pesan singkat yang efektif dan praktis
  14. Bisa memuat informasi pengguna yang belum bisa dibaca. Jadi, Anda tidak akan kesulitan untuk mencarinya.

Kesimpulan 

Aplikasi baca meter android merupakan salah satu aplikasi yang digunakan oleh petugas PLN untuk mengecek tagihan pelanggan nya. Kalau Anda pernah melihat ada seorang petugas yang keliling memotret meteran Anda, itulah dia mereka menggunakan aplikasi baca meter ini untuk laporan ke pusat. 

Aplikasi ini sengaja dibuat untuk memudahkan proses pelaporan dari petugas kepada PLN pusat. Sehingga saat ini tagihan listrik pra bayar bisa diakses lebih cepat dan terukur sehingga aplikasi ini jelas membantu.

Itulah ulasan singkat tentang aplikasi baca meter PLN lengkap dengan manfaat, cara download, cara install, keunggulan dan bagaimana cara menggunakannya. Sehingga Anda tidak akan repot-repot lagi untuk mengumpulkan data perhitungan di tempat Anda.

Dengan adanya aplikasi baca meter android data di lapangan jadi lebih terkoordinir dan mudah diakses oleh pelanggan. Tentu saja cara ini sangat menguntungkan bagi banyak pihak dalam menjalankan tugasnya. Jadi, bagaimana, apakah Anda tertarik untuk mencobanya juga sekarang?